Berapa Hari Sekali Harus Posting Blog


Ketika sudah memutuskan untuk membuat sebuah blog dengan niche yang berbeda, maka yang perlu kita perhatikan adalah memilih dan menentukan berapa hari sekali kita harus membuat postingan pada blog dengan niche tersebut. disini akan saja jelaskan sesuai dengan pengalaman saya sejak menjadi seorang blogger diantaranya dengan niche tertentu dan niche blogger gado-gado karena pada saat ini saya mempunyai 2 buah blog yang secara bersamaan saya urus.

Berapa Hari Sekali Harus Posting Blog

Tidak mudah sebenarnya bagi saya mengurus 2 buah blog tersebut karena saya dituntut oleh berbagai macam materi untuk saya tulis. misalkan blog belajar berbagi membahas seputar blogger, tentu blog yang satunya saya jadikan blogger gado-gado. mengurus blogger gado-gado tidak sesulit mengurus blog dengan niche tertentu karena blogger gado-gado tidak perlu menggunakan tools-tools untuk mencari keyword tertarget seperti yang sering saya gunakan misalnya dengan memanfaatkan Lsi Keyword yang ada di pencarian google.

Berapa hari sekali posting blog dengan niche tertentu

Jika anda membangun sebuah blog yang mempunyai niche tertentu misalkan seperti seputar panduan blogspot, tips dan trik blogspot, tips dan trik komputer dan lain-lain menyangkut seputar tutorial, maka anda akan dituntut untuk memberikan konten yang segar setiap harinya, serta harus mempunyai banyak refrensi untuk menulis dan memecahkan kasus. terlebih banyaknya segudang pertanyaan yang dilontarkan pada komentar blog anda nantinya.

Sebaiknya untuk menentukan berapa hari sekali yang pantas untuk posting pada blog yang bernuansa seperti ini adalah 1 hari sekali, itupun jika anda sudah menyiapkan artikelnya terlebih dahulu di Ms Word yang kemudian nanti akan anda terbitkan di blog anda.

Menentukan waktu untuk posting blog
Selain anda harus satu hari sekali untuk posting blog, maka yang perlu dipertimbangkan adalah waktu yang tepat untuk memposting artikel pada blog kita. mungkin di blog belajar berbagi sendiri untuk memilih waktu yang tepat adalah sekitar pukul 00.00 Wib atau dini hari, karena jika kita sudah mempunyai pelanggan tetap atau pembaca tetap, maka keesokan harinya atau pagi harinya pembaca tetap tersebut sudah disuguhkan informasi yang menarik untuk mereka ikuti

Sebenarnya anda tidak perlu mengikuti cara saya, cobalah dengan cara anda sendiri. siapa tahu ada cara tersembunyi yang luar biasa hebatnya dibandingkan dengan cara saya diatas tadi.


Apakah perlu setiap hari kita posting blog gado-gado

Apakah anda sebagai admin blogger gado-gado? jika anda sebagai admin blogger gado-gado maka yang terbesit dihati anda adalah harus update artikel setiap harinya agar tidak ketinggalan atau ditinggali oleh pengunjung anda. karena sifat blogger gado-gado ini tidak seperti sifatnya blogger yang mempunyai niche yang selalu mempunyai pengunjung tetap dibandingkan blogger gado-gado.

Mengapa blogger gado-gado mempunyai pengunjung yang banyak?
Sewaktu saya memegang blogger gado-gado tentu setiap harinya saya dikunjungi oleh ribuan pengunjung bahkan puluhan ribu pengunjung perharinya dikarenakan setiap hari saya menyajikan artikel-artikel yang kontroversial seperti membahas berita artis, agama, olahraga dan lain sebagainya.

Akan tetapi jika anda tidak lincah mengurus blog seperti ini, maka kita bisa masuk ke lubang yang sesat alias menjadi blogger copas. saya akui secara mental jika saya kehabisan ide untuk posting blog apalagi untuk menemukan gaya menulis dalam setiap artikel yang perlu saya update setiap harinya, maka jurus terampuh adalah jurus copy paste dari media online besar lainnya.

Saran saya, misalkan anda mengurus blogger gado-gado sebaiknya sehari anda menyajikan 6 artikel sekaligus dengan dibagi menjadi 2 buah posting setiap 6 jam sekali. artinya adalah dari jam 7sampai dengan jam 12 siang, anda harus posting 2 buah artikel dan begitupun seterusnya.

Untuk menentukan ide judul dan isi dalam postingan pada blogger gado-gado bagi saya sangat mudah karena setiap harinya tentu kita selalu menonton televisi dan membaca koran. sebaiknya pilihlah berita yang benar-benar menurut anda bisa mendatangkan trafik ke blog yang anda kelola tersebut.

Kesimpulan dari Dongeng diatas adalah
Sebagai pengurus blogger yang mempunyai niche sebaiknya anda memposting artikel 1 hari sekali dan jika mempunyai blogger yang bernuansa gado-gado sebaiknya membuat 6 artikel dalam sehari dengan beragam macam topik yang bisa anda temukan.

Demikian informasi tentang menentukan berapa hari sekali untuk memposting setiap artikel blog yang mempunyai 2 niche sekaligus. semoga bermanfaat dan bisa anda terapkan. happy blogging!





Anda Berada di Label Kamus Blogging


6 comments:

  1. niche apa y gan? maklum masih awam thx infony

    ReplyDelete
  2. ane kalo posting suka ga tentu kadang kalo lagi mut bisa 2-3x sehari kadang juga ga sama sekali :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. hahahah biasa hal seperti itu mas. terkadang penyakit malas yang menjadi penghambat. biasanya malas akan timbul ketika kita sudah kehabisan ide untuk menulis artikel

      Delete
  3. Kadang ga punya waktu buat posting, jadi blog kadang gak keurus, tapi mumpung liburan bisa sih di terapin ini ilmunya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. memang rata-rata setiap saya mencari di google dengan keyword waktu yang tepat untuk posting blog adalah waktu memasuki liburan. saya juga merasa heran dari mana statment seperti itu. tapi yasudahlah, tergantung orangnya . gitu aja kok repot :D

      Delete

Silahkan berikan komentar anda sesuai dengan konten yang saya bahas diatas. komentar yang tidak relevan, spam, maka tidak akan saya publikasikan di blog belajar berbagi ini.

Belajar Berbagi Home