Dampak Blog yang Terkena Jingling Auto Visitor


Dampak blogger yang terkena jingling - Memang tidak ada manfaatnya orang yang dengan sengaja menjatuhkan blogger lain dengan cara yang tidak sehat seperti dengan sengaja menjingling atau memberikan auto visitor secara tidak beres yang mana jingling tersebut bisa memberikan dampak negatifnya dari pada positifnya untuk kemajuan blog kita. rata-rata orang yang dengan sengaja memberikan auto visitor kepada kita adalah orang yang kalah bersaing di mesin pencari google, sehingga dia tidak mempunyai jalan lain, selain menjatuhkan blog saingannya dengan cara yang tidak sehat. jikapun ingin bersaing, maka bersainglah secara sehat. tentukan keyword apa yang ingin kita target, blog mana yang lebih dulu terindex di google dan berapa lama bertahan di mesin pencari google.

Baca: Cara mengatasi jingling auto visitor blog

Saya mengetahui blog saya di jingling oleh orang lain, ketika saya mencoba login ke blogger, dasbor dan ikhtisar. sesampainya saya di ikhtisar blog, saya menemukan jumlah pengunjung yang tidak wajar dari google.co.id

Dampak Blog yang Terkena Jingling Auto Visitor

Saya merasa penasaran, karena tidak mungkin blog yang baru beberapa bulan saya bangun langsung mendapatkan visitor sekitar 693 dalam satu artikel. hal seperti ini menurut saya sangat tidak wajar, sehingga saya menarik kesimpulan kalau ini adalah visitor palsu (Fake Visitor). rasa penasaran saya semakin dalam meskipun visitor palsu, lalu saya mencoba mengklik url tersebut, ternyata apa yang saya lihat? yang saya lihat adalah sebuah mesin pencari google dengan keyword "Cara M*mbes*rkan M*M** K*d*"

Auto Visitor atau Jingling Berdampak Tidak Baik

Tidak mungkin saya menulis hal seperti itu, karena blog belajar berbagi, sebagian besar membahas seputar blogger dan lain sebagainya. semua itu bisa saya buktikan dengan cara memperlihatkan deskripsi blog ini "belajar berbagi seputar panduan blogger, html, webmaster, seo, widget, menulis artikel serta berita update lainnya. - Belajar Berbagi"

Baca: Mencegah Link Asing yang Menuju Blog (Disavow)

Jika jingling auto visitor tersebut dilakukan oleh sesama Blogger Indonesia, lalu apa untungnya bagi kalian? seharusnya kita sesama Blogger Indonesia harus saling menghormati, menjaga, mendukung. bukan dengan cara licik seperti ini. (Segera bertobatlah, lakukan hal-hal baik dari pada sekedar mengurusi atau menjahilin blog orang lain)

Semakin banyak kalian mengurusi dan mencoba menjahili bahkan mencoba menjatuhkan reputasi blog orang lain, maka semakin pula kesuksesan blog yang anda jahili tersebut terlihat, seperti tidak berkurangnya ide untuk tetap menulis artikel.

Dampak Positif dan Negatif dari Jingling Auto Visitor

Setelah anda membaca tulisan diatas, lalu mencoba untuk bertobat atau membenahi diri kalian, atau bahkan semakin menjadi-jadi, maka akan saya beritahukan kepada anda semua dampak positif (baik) negatif (buruk) yang melakukan jingling atau auto visitor tersebut.

Dampak positif (baik) dari jingling atau auto visitor

  • Ranking Alexa semakin ramping
  • Banyak pengunjung (tapi membohongi diri sendiri)
  • Tidak perlu blogwalking dan sibuk mengunjungi media sosial dan forum

Dampak negatif (buruk) dari jingling auto visitor

  • Ketika sudah bertobat, maka Rank Alexa semakin tidak karuan (naik dan turun)
  • Terkena pinalti, sanbox (penjara pasir google)
  • Terhapusnya blog anda dari blogger

Sebenarnya dari poin-poin diatas tidak ada dampak baiknya, karena kita mencoba membohongi diri kita sendiri di mata dunia. artinya dampak positif tersebut bisa anda berikan TANDA SILANG

Semoga informasi dampak blog yang terkena jingling auto visitor yang saya sampaikan ini bisa bermanfaat untuk pembaca semua. untuk orang yang mencoba menjatuhi blog orang lain segera bertobat. ingat, apapun yang anda lakukan tidak ada baiknya.

Jika saya dipaksa untuk memilih apakah saya perlu bekerja menjadi tukang sampah atau menjadi orang yang mengusilin blog orang lain. maka saya akan memilih pekerjaan terhormat yaitu menjadi tukang sampah.





Anda Berada di Label Berita Blogger


9 comments:

  1. Ya gan, lalu apakah penambah traffik seperti 10khits juga berbahaya

    www.andryblogger.com

    ReplyDelete
  2. saya malah ngasih jingling sendiri aduh buruk ternyata, makasih suhu, newbe dapat pencerahan.
    kunjung balik jg suhu, kalau blog saya ada SEO yg salah mohon pencerahannya suhu, trimakasih
    download bokep streaming bokep

    ReplyDelete
  3. baru tahu saya hehe . www.penahamdan.blogspot.com

    ReplyDelete
  4. Iya min, saya juga sedih ketika promosi blog di salah satu grup blogger malah dikirimin jingling :(

    ReplyDelete
  5. Terima kasih infonya. Artikelnya sangat bermanfaat.

    ReplyDelete
  6. Jingling kelakuan licik yang iri itu mah
    Dulu soalnya pernah di usilin juga😂

    www.ahmadteknik.com

    ReplyDelete

Silahkan berikan komentar anda sesuai dengan konten yang saya bahas diatas. komentar yang tidak relevan, spam, maka tidak akan saya publikasikan di blog belajar berbagi ini.

Belajar Berbagi Home